Lampung Utara, (Humas). Apel Perdana Senin Pagi, yang dilaksanakan di awal tahun 2022 pada Kantor Kementerian Agama Kabupten Lampung Utara, diikuti oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN), mulai dari Pejabat hingga Honorer di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara. Senin, 10 Januari 2022.
Apel Senin Pagi, hari ini di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara dipimpin oleh Kepala Subbag Tata Usaha, H. Nang Sukarman, S.Ag.,M.Pd.I.
Dalam Apel tersebut, Nang Sukarman menyampaikan bahwa menurut Surat Edaran (SE) Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 01 Tahun 2022, Pelaksanaan Apel Snein Pagi, diharuskan oleh seluruh Unit Kerja dilingkungan Kementerian Agama.
Lanjut Nang, Pelaksanaan Apel Senin Pagi, guna memelihara dan meningkatkan rasa kebangsaan serta cinta tanah air, pengabdian terhadap bangsa dan negara Indonesia, dan untuk menumbuhkan disiplin Pegawai Aparatur Sipil Negara Kementerian Agama.
Saat menjadi Pembina Apel Pagi, Nang Sukarman juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh ASN Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara, dalam mendukung suksesnya Peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Ke-76 Tahun 2022, yang dilaksanakan di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Lampung Utara.
“Suksesnya Peringatan HAB Ke-76 Kementerian Agama Tahun 2022, merupakan kerja kita bersama keluarga Besar Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara, maka saya mengucapkan banyak terimakasih atas dukungan dan bantuan yang telah diberikan” Ucap Nang Sukarman.
Dalam Apel Senin pagi itu juga, Kasubbag Tata Usaha Kankemenag Kabupaten Lampung Utara, H. Nang Sukarman, S.Ag., M.Pd.I menyampaikan lulusnya Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara dalam Penilaian Awal Zona Integritas yang telah dilakukan pada bulan Desember 2021, dan selanjutnya Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara akan memasuki tahap berikutnya yaitu Penilaian Tindak Lanjut Zona Integritas oleh Irjen Kementerian Agama RI.
“Saya mengharapkan dukungan dan kerjasama dari seluruh ASN Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara untuk mendukung Pembangunan Zona Integritas yang akan dinilai langsung oleh Irjen Kemenag RI” Ujar Nang Sukarman. (Rd/Ai).
0 Comments:
Posting Komentar