SELAMAT DATANG DI KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN LAMPUNG UTARA

Kamis, 11 Juni 2020

KEMENAG LAMPURA DISTRIBUSIKAN BANTUAN BAHAN POKOK MAKANAN KEPADA MASYARAKAT


KEMENAG LAMPURA  DISTRIBUSIKAN BANTUAN BAHAN POKOK MAKANAN KEPADA MASYARAKAT


Lampung Utara (Humas). Jum’at, 15 Mei 2020.  Pada Hari ini, Jum’at, 15 Mei 2020,  serentak seluruh Madrasah Negeri se-Kabupaten Lampung Utara, Kantor Urusan Agama (KUA) dan Pokjawas, mendistribusikan bantuan berupa bahan pokok makanan kepada masyarakat sekitar lingkungan Madrasah, KUA dan Tukang Becak, setelah kemarin, Kamis, 14 Mei 2020, bahan makanan pokok didistribusikan dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara kepada Kepala Madrasah, KUA dan Pengawas. Jum’at, 15 Mei 2020.

Masing-masing Kepala Madrasah, Kepala KUA dan Pengawas, melalui Via Whatsapp melaporkan, pendistribusian bahan pokok makanan tersebut kepada Tim Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara. Melalui laporannya ada beberapa madrasah yang mendistribusikan dengan cara datang langsung ke rumah-rumah warga yang diberikan bantuan, dan ada juga madrasah yang mengundang masyarakat penerima bantuan ke madrasah.

Seperti juga KUA, pendistribusian bahan pokok makanan, ada yang langsung mendistribusikan ke rumah-rumah warga yang menerima bantuan, dan ada juga beberapa KUA yang mengundang warga yang mendapatkan bantuan ke Kantor KUA.

Sementara untuk pengawas madrasah yang mendistribusikan bahan makanan pokok  kepada tukang becak, langsung memberikannya di tempat-tempat tukang becak menunggu penumpang, seperti di Pasar Kotabumi.

Erwinto, selaku Plt. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara  sangat mengapresiasi dan mengucapkan banyak terima kasih kepada rekan-rekan Kepala Madrasah, Kepala KUA, dan pengawas, yang telah mendistribusikan bantuan berupa bahan pokok makanan dari Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara langsung kepada masyarakat.

Erwinto berharap, semoga bantuan seperti ini dapat mengurangi beban masyarakat yang saat ini kita tahu semua, bahwa kita dalam keadaan Pandemi Covid-19, semoga bantuan ini dapat meringankan masyarakat khususnya di Kabupaten Lampung Utara. Erwinto menambahkan semoga bentuk bantuan seperti ini pada tahun-tahun yang akan datang akan terus meningkat dan kita dari Keluarga Besar Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara dan memberikan kontribusi yang lebih untuk masyarakat. (Rd).




Share:

0 Comments:

Posting Komentar

KEPALA KANKEMENAG KAB. LAMPUNG UTARA

KEPALA KANKEMENAG KAB. LAMPUNG UTARA
Drs. H. TOTONG SUNARDI, MM

PENGUNJUNG

Hit Counter

ABSENSI ONLINE

Log In SIMPEG

LOG IN SIEKA

PENDAFTARAN PTSP ONLINE

PENDAFTARAN PTSP ONLINE
PTSP KANKEMENAG LAMPUNG UTARA

SEARCH