Lampung Utara (Humas). Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara, Totong Sunardi bersama Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara Lily Juniarsih, menghadiri Peringatan Hari 22 Desember 2022, bertempat di Gedung Serba Guna Islamic Center Kotabumi Lampung Utara. Kamis, 22 Desember 2022.
Hari Ibu 22 Desember 2022, yang mengambil tema “Perempuan Berjaya, Indonesia Maju”, tersebut dihadiri Bupati Lampung Utara, Wakil Bupati Lampung Utara, Kapolres Lampung Utara, DPRD Lampung Utara, Kejaksaan Negeri Kotabumi, Ketua Pengadilan Negeri Kotabumi, Kepala Kankemenag Kabupaten Lampung Utara, serta Kepala SKPD Lampung Utara dan tamu undangan.
Bupati Lampung Utara, dalam sambutannya meyampaikan bahwa di dalam sejarah perjuangan bangsa, terbukti peran kaum perempuan sangatlah besar dalam mewarnai perjalanan terbentuknya Negara Kesatuan Republik Indonesia.
“Jika kaum laki-laki berjuang di garis depan, maka kaum ibu-ibu berjuang di garis belakang, bekerja di berbagai lapisan, seperti dapur umum, palang merah, mengumpulkan bantuan, dan penyampai pesan semangat perjuangan melawan penjajah, kaum ibu-ibu banyak yang turut berjuang menjadi sukarelawan melawan penjajah” Ucap Bupati.
Lanjut Bupati, bersyukurlah kita saat ini telah menikmati alam kemerdekaan. Namun demikian, meskipun sekarang ini kita telah merdeka, akan tetapi kita semua masih harus terus berjuang, namun bukan lagi mengangkat senjata, tetapi berjuang membangun kemajuan bangsa, membangun moral bangsa.
Diakhir sambutannya, Bupati Lampung Utara menyampaikan, melalui momentum Peringatan Hari Ibu ini, marilah kita bersama-sama berjuang mempertahankan keberlangsungan bangsa, berjuang untuk keluar dari kesulitan-kesulitan, berjuang untuk segera pulih dari keterpurukan, berjuang menjadi perempuan yang berdaya guna, agar negara dan daerah kita dapat kembali bangkit dan menjadi maju dan sejahtera. (Rd).
0 Comments:
Posting Komentar