SELAMAT DATANG DI KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN LAMPUNG UTARA

Senin, 07 Desember 2020

ERWINTO BUKA BIMWIN BAGI REMAJA USIA NIKAH

 

ERWINTO BUKA BIMWIN BAGI REMAJA USIA NIKAH

 



Lampung Utara (Hunas). Senin, 07 Desember 2020. Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara melalui Seksi Bimas Islam menyelenggarakan Bimbingan Perkawinan Pra Nikah Remaja Usia Nikah, pada hari Sabtu, 05 Desember 2020 yang dibuka oleh Plt. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara (H. Erwinto, M.Kom.I), di dampingi Kasi Bimas Islam (Akhmad Syaibani, S.Ag), dengan menghadirkan para remaja usia nikah dari perkwakilan masing-masing KUA Kecamatan. Senin, 07 Desember 2020.   

 

Akhmad Syaibani, S.Ag (Kepala Seksi Bimas Islam)  dalam laporannya  menyampaikan bahwa Tujuan dari pelaksanaan kegiatan Bimbingan tersebut adalah untuk memberi bekal pengetahuan awal kepada para remaja usia nikah tentang dampak negative nikah dini, serta  Sosialisasi pemberlakuan UU nomor 16 Tahun 2019 tentang batas usia menikah minimal usia 19 tahun bagi laki-laki dan perempuan.  

 

Akhmad Syaibani menambahkan, bahwa kegiatan Bimbingan Perkawinan tersebut dengan menghadirkan beberapa Nara Sumber diantaranya, Plt. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara, Kasi Bimas Islam Kankemenag Lampung Utara, dan Ketua STAINU Lampung Utara.

 

Sementara itu, Plt. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara (H. Erwinto, M.Kom.I) saat membuka acara tersebut menyampaikan, Bimbingan Perkawinan Pranikah bagi usia remaja adalah salah satu program dari Seksi Bimas Islam yang merupakan perhatian pemerintah karena melihat tingginya tingkat perceraian yang terjadi dalam masyarakat akhir-akhir ini. Banyaknya permasalahan yang terjadi dalam rumah tangga yang menjadi faktor penyebab perceraian tidak akan terjadi kalau setiap pasangan berpengangan teguh pada syariah Islam dalam membina rumah tangganya masing-masing, sehingga apa yang menjadi tujuan yang hendak dicapai oleh setiap keluarga dalam sebuah perkawinan adalah keharmonisan diantara pasangan dapat dicapai, dengan demikian keluarga sakinah mawadah warahmah dapat terwujud.

 

Erwinto berharap para peserta dapat menyimak materi yang disampaikan oleh pemateri agar apa yang disampaikan dapat diimplementrasikan dalam kehidupan berumah tangga serta menjadi bekal dalam menjalani hidup berumah tangga nanti kedepannya.  (Rd).

Share:

0 Comments:

Posting Komentar

KEPALA KANKEMENAG KAB. LAMPUNG UTARA

KEPALA KANKEMENAG KAB. LAMPUNG UTARA
Drs. H. TOTONG SUNARDI, MM

PENGUNJUNG

Hit Counter

ABSENSI ONLINE

Log In SIMPEG

LOG IN SIEKA

PENDAFTARAN PTSP ONLINE

PENDAFTARAN PTSP ONLINE
PTSP KANKEMENAG LAMPUNG UTARA

SEARCH