SELAMAT DATANG DI KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN LAMPUNG UTARA

Rabu, 16 Desember 2020

PLT. KEPALA KANKEMENAG HADIRI WISUDA KE-III STAINU KOTABUMI LAMPUNG

 

PLT. KEPALA KANKEMENAG HADIRI WISUDA KE-III STAINU KOTABUMI LAMPUNG

 

Lampung Utara (Humas). Selasa, 15 Desember 2020. Plt. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utra, Selasa, 15 Desember 2020, menghadiri Sidang Senat Terbuka Wisuda Ke-III Lulusan Program Sarjana Strata Satu (S1) Sekolah Tinggi Agama Islam Nahdlatul Ulama (STAINU) bertempat di Hotel Graha Wisata Kotabumi. Selasa, 15 Desember 2020.

Tampak hadir dalam acara tersebut Bupati Lampung Utara (H. Budi Utomo), Anggota DPRD Lampung Utara, Ketua Nahdlatul Ulama Kabupaten Lampung Utara, Ketua MUI Kabupaten Lampung Utara, Camat Abung Selatan, serta para wisudawan yang akan di wisuda.

Dalam sambutannya Ketua STAINU Kotabumi Lampung Utara (Drs. H. Munzir, M.H.I) menyampaikan bahwa hari ini STAINU Kotabumi Lampung Utara melaksanakan Wisuda Sarjana STAI NU Kotabumi Lampung Ke-III Tahun Akademik 2018/2019 dan 2019/2020.  Pada wisudawan dan wisudawati pada hari ini yang akan diwisuda berjumlah 105 orang, yang berhasil menamatkan pendidikan mereka di dua Fakultas. Masing-masing dari mereka merupakan lulusan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Syariah dan atau Prodi PBA dan HKI.

Lanjut H. Munzir, untuk lulusan Fakultas Syariah berjumlah 75 orang dan Fakultas Tarbiyah 30 orang. Harapan kami para lulusan bisa berkarya di Kabupaten Lampung Utara sebagai secara Profesional. Namun, sebagia lulusan STAINU dimana nilai-nilai Islam diinternalisasikan di dalamnya, kami juga berharap para lulusan bisa berkarya di atas landasan spirit dan etik Islam. Sebab itu, kami berharap para sarjana STAINU Kotabumi Lampung agar dapat mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi dan sebagai Sarjana yang profesional di bidangnya masing-masing. Siap berkarya di berbagai bidang profesi, keilmuan dan keahlian, tanpa harus tercerabut akar identitas moralnya sebagai seorang muslim. Dalam kesempatan ini juga kami sampaikan sebgai tahadust binnikmah : Lulusan STAINU 2017/2018 diterima sebagai PNS calon Penghulu di KUA Kabupaten Mesuji dari Prodi HKI. An. Ekariyanto, SH dan dari Prodi PBA Lulus PPG di UIN Pekan Baru dan yang terbaru Tahun 2020 ini lulusan STAINU Prodi HKI 2 orang diterima CPNS.

Sementara Bupati Lampung Utara dalam sambutannya menyampaikan, setelah sekian tahun mengikuti Pendidikan di STAINU Kotabumi, saudara-saudara hari ini resmi meraih gelar Sarjana. Untuk itu, atas nama Pribadi dan Pemerintah Kabupaten Lampung Utara, saya mengucapkan Selama kepada pra Wisudawan dan Wisudawati yang telah berhasil menyelesaikan studinya. Semoga momentum ini dapat menjadi motivasi dalam berjuang bersama almamater, untuk semakin berperan  aktif dalam membangun kehidupan masyarakat yang agamis dan bermartabat. Sebagaimana kita pahami bersama, bahwa melalui pendidikan, maka sebuah bangsa akan meraih kemajuan. Islam mendorong umatnya  agar tidak miskin ilmu. Rasulullah SAWA pernah mengingatkan kepada kita. Melalui sabdanya beliau mengatakan “Barang siapa yang menginginkan dunia haruslah dengnan ilmu, dan barang siapa yang menginginkan akhirat haruslah dengan ilmu dan barang siapa yang menginginkan keuda-keduanya haruslah dengan ilmu”.

Lanjut Bupati Lampung Utara manusia itu dialhirkan dalam keadaan tidak mengetahui apapun, kemudian Allah SWT menugaskan manusia untuk mencari tahun apa yang ada di seklilingnya, serta mempelajari setiap perubahan-perubahan  yang terjadi melalui panca indra. Islam menjelaskan setiap aspek-aspek  dalam kehidupan dengan berbagai aturannya, baik aspek ekonomi, politik, budaya, pemerintahan, ilmu kemasyarakatan dan lain sebagainya, termasuk di dalamnya  juga mengenai Hukum Perdata Islam. Karena itulah, sangat penting bagi kita untuk selalu berupaya menerapkan konsep pendidikan yang tidak hanya menjadikan manusia pintar dan menguasai ilmu pengetahuan, namun menjadikan manusia sebagai manusia yang kenal dan takut kepada Allah SWT dengan ilmu yang dimilikinya.

Bupati Lampung Utara mengharapkan melalui momentum Wisuda  pada hari ini, dapat mendorong semangat kita dalam membangun masyarkaat Lampung Utara, tidak saja semakin aman dan maju, tetapi juga lebih agamis dan sejahtera.

Di tempat yang sama, Plt. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupten Lampung Utara (H. Erwinto, M.Kom.I)  mengucapkan selamat atas pelaksanaan Wisuda Sarjana Strata Satu (S1) ke-III Sekolah Tinggi Ilmu Agama Islam Nahdlatul Ulama (STAINU) Kotabumi Lampung. Semoga para wisudawan/wisudawati STAINU Kotabumi Lampung dapat memberikan ide, pemikiran dan sumbangsih positif bagi kemajuan pembangunan di masyarakat khususnya di Kabupaten Lampung Utara. (Rd).

Share:

0 Comments:

Posting Komentar

KEPALA KANKEMENAG KAB. LAMPUNG UTARA

KEPALA KANKEMENAG KAB. LAMPUNG UTARA
Drs. H. TOTONG SUNARDI, MM

PENGUNJUNG

Hit Counter

ABSENSI ONLINE

Log In SIMPEG

LOG IN SIEKA

PENDAFTARAN PTSP ONLINE

PENDAFTARAN PTSP ONLINE
PTSP KANKEMENAG LAMPUNG UTARA

SEARCH