SELAMAT DATANG DI KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN LAMPUNG UTARA

Senin, 18 Juli 2022

KEMENAG BERSAMA PEMKAB LAMPUNG UTARA GELAR RAKOR PEMULANGAN JAMAAH HAJI TAHUN 2022


Lampung Utara (Humas). Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara bersama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Utara menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) bersama dalam rangka Pemulahan Jamaah Haji Kabupaten Lampung Utara Tahun 2022, yang digelar di Ruang Siger Pemkab Lampung Utara, Senin, 18 Juli 2022.

Hadir dalam Rakor tersebut, Asisten I yang mewakili Bupati Lampung Utara, Wakapolres Lampung Utara yang mewakili Kapolres Lampung Utara, Dinas Perhubungan, Satpol PP, Dinas Kesehatan, Bagian Protokol, Bagian Umum dan tamu undangan terkait.

Asisten I Setdakab Lampung Utara dalam sambutannya menyampaikan kepada semua pihak yang terkait, baik itu Pemkab Lampung Utara, Kepolisian, Kementerian Agama, Dinas Perhubungan, Pol PP dan lainnya, untuk selalu berkoordinasi dalam menyambut kedatangan Jamaah Haji Kabupaten Lampung Utara, sehingga jamaah haji Kabupaten Lampung Utara dapat kembali berkumpul dengan keluarga tercinta di Lampung Utara.

Asisten I, menambahkan, menurut informasi Jamaah Haji Kabupaten Lampung Utara akan tiba di Asrama Haji Provinsi Lampung pada tanggal 22 Juli 2022.

“Jamaah Haji Kabupaten Lampung Utara, akan Tiba pada Hari Jumat siang, dan menurut Panitia Haji Provinsi Lampung, jamaah haji Kabupaten Lampung Utara, akan disediakan tempat untuk melaksanakan Sholat Jumat bagi laki-laki, dan sholat Zuhur dahulu di Asrama Hji Bandar Lampung” Ucap Asisten I.

Dan akan tiba di Kotabumi Lampung Utara kisaran pukul 15.00 WIB, dan akan dikawal oleh mobil Patwal dari Polres Lampung Utara. Pemulangan Jamaah Haji di Kabupaten Lampung akan di tempatkan di Halaman Stadion Sukung Kelapa Tujuh.

Sementara itu Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara, Drs. H. Totong Sunardi, MM dalam Rakor bersama tersebut menyampaikan, bahwa jamaah haji Kabupaten Lampung Utara akan tiba di Kotabumi pada Tanggal 22 Juli 2022,  dengan Jumlah Jamaah Haji 221 orang,

Lanjut Totong, dimana  jumlah pemberangkatan dan pemulangan tidak sama, jumlah jamaah haji pada saat pemberangkatan berjumlah 222 orang, dan pulang pada tanggal 22 Juli 2022 berjumlah 221 orang. Dimana 1 (satu) orang jamaah haji belum pulang dikarenakan saat pemberangkatan kemarin terhambat oleh Visa, dan menurut rencana jamaah haji Kabupaten Lampung Utara yang satu orang tersebut akan kembali satu minggu kedepan melalui Pesawat Saudi Arabia.

Tambah Totong, untuk koper jamaah haji akan tiba pada hari Sabtu tanggal 23 Juli 2022, dan akan para jamaah haji ataupun keluarga dapat mengambil Koper di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara dengan membawa Paspor jamaah haji masing-masing. (Rd).

Share:

Related Posts:

0 Comments:

Posting Komentar

KEPALA KANKEMENAG KAB. LAMPUNG UTARA

KEPALA KANKEMENAG KAB. LAMPUNG UTARA
Drs. H. TOTONG SUNARDI, MM

PENGUNJUNG

Hit Counter

ABSENSI ONLINE

Log In SIMPEG

LOG IN SIEKA

PENDAFTARAN PTSP ONLINE

PENDAFTARAN PTSP ONLINE
PTSP KANKEMENAG LAMPUNG UTARA

SEARCH