Lampung Utara, Kankemenag (Humas). Selasa, 2 November 2021. “Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB), ialah pengembangan kompetensi bagi guru yang dilaksanakan sesuai kebutuhan, bertahap dan berkelanjutan. PKB bertujuan untuk meningkatkan pengetahuhan, keterampilan, dan sikap profesional guru dalam mengemban tugas sebagai pendidik” Ucap Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara (Drs. H. Totong Sunardi, MM) saat membuka Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) bagi Guru Madrasah Aliyah, bertempat di Aula MAN 1 Lampung Utara, Selasa, 2 November 2021.
Dalam sambutannya, Kakankemenag Kabupaten Lampung Utara (Drs. H. Totong Sunardi, MM) menyampaikan berdasrkan PMA Nomor 38 Tahun 2018 tentang Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan Guru yang diinisasi Direktorat GTK Ditjen Pendis Kementerian Agama RI merupakan PMA yang melahirkan konsep pengembangan profesionalisma guru berbasis KKG/MGMP.
Lanjut Totong, komponen pengembangan Keprofesian Berkelanjutan Guru terdiri atas beberapa komponen diantaranya Pengembangan diri yang meliputi pendidikan dan pelatihan fungsional dan kegiatan pengembangan diri lainnya yang dilakukan sendiri oleh guru atau forum kerja guru, Publikasi ilmiah yang meliputi persentasi pada forum ilmuah dan publikasi pada penerbitan ilmiah, dan karya Inovatif yang meliputi Penyusunan Standar, pedoman pembelajaran, dan instrumen penilaian, pembuatan media dan sumber belajar dan pengembangan ayau penemuan teknologi tepat guna.
Diakhir sambutannya, Totong mengatakan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan Guru sesuai dengan Pasal 5 dilaksanakan dengan prinsip, Komprehensif, Mandiri, Terukur, terjangkau, multipendekatan dan iklusif.
Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) bagi Guru Madrasah Aliyah diikuti oleh 150 orang Guru baik itu Guru PNS maupun Guru Non PNS, yang berasal dari guru MAN 1 Lampung Utara dan MAN 2 Lampung Utara.
Sementara itu ada 6 (enam) MGMP yang mengikuti Program PKB tersebut, yaitu MGMP Matematika, MGMP Bahasa Inggris, MGMP Bahasa Indonesia, MGMP Ekonomi, MGMP Fisika, dan MGMP Biologi. (Rd).
0 Comments:
Posting Komentar