Lampung Utara (Humas). Setelah dilakukan pemeriksaan lapangan oleh Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dan Tim Teknis diperoleh data volume pekerjaan cukup, kondisi dan kualitas baik, spesifikasi terpenuhi dan administrasi lengkap untuk Pekerjaan Gedung Kelas Baru Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Lampung Utara, dilakukan serah terima pekerjaan (PHO) dari Pelaksana kepada PPK, Rabu, 12 Juli 2023, Pukul : 10.00 WIB.
Turut mendampingi Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara Totong Sunardi, dan Kepala MTsN 2 Lampung Utara Sepputri Yani dan seluruh Tim SBSN, menyaksikan penandatangan serah terima pelaksanaan proyek penandatangan PHO dari Kontraktor Fisik oleh Direktur CV. Daenk Kobum Kontruksi, kepada PPK Mukhairin Bazid.
Dalam arahannya pada acara PHO tersebut, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara Totong Sunardi menyampaikan apresiasi kepada Pihak Kontraktor yang telah menyelesaikan proyek sesuai dengan target dan Juknis yang telah tertuang dalam kontrak kerja.
“Syukur Alhamdulilah menurut laporan dari PPK pembangunan proyek Gedung Baru MTsN 2 Lampung Utara sudah selesai terlaksana, dan saya menyaksikan sendiri secara fisik memang sudah selesai”. Ucap Totong
Lanjut Totong, dengan selesainya PHO Gedung Kelas Baru MTsN 2 Lampung Utara yang bersumber dari SBSN pada hari ini sudah selesai, dan Saya meminta kepada saudara Kepala Madrasah, Dewan Guru dan seluruh keluarga besar MTsN 2 Lampung Utara, tolong manfaatkan gedung yang sangat luar biasa ini, sesuaikan dengan peruntukannya, bila itu ruang belajar yang dipakai untuk ruang belajar, jangan sampai ruang belajar dipakai untuk yang lainnya, digunakan sebagaimana mestinya. Saya juga minta, gedung baru ini miliki kita bersama tolong dirawat dan dijaga dengan semaksimalnya. (Rd).
0 Comments:
Posting Komentar